Resep Masakan Cupcake Kukus Pandan

Cupcake Kukus Pandan 160213rmn resepmasakannusantara

Resep Masakan Cupcake Kukus PandanCupcake merupakan kue yang banyak sekali penggemarnya didunia ini. Seperti cupcake kukus pandan berikut ini, bentuknya yang cantik dan mungil seakan menggoda lidah kita untuk mencicipi. Rasanya enak dan lembut, memiliki warna yang mencolok sehingga banyak disukai anak-anak. Jika tertarik, silakan coba resep cupcake kukus pandan berikut ini untuk mengisi hari liburan anda.


  • 5 butir telur
  • ½ sendok makan emulsifier (SP/TBM)
  • 150 gram gula pasir
  • ¼ sendok teh garam
  • 150 gram tepung terigu protein sedang
  • 25 gram susu bubuk
  • ½ sendok teh baking powder
  • 50 gram santan kental instan
  • 50 gram air daun suji (dari 20 lembar daun suji dan 1 lembar daun pandan)
  • 3 tetes pewarna hijau
  • 30 margarin, lelehkan
  • 100 gram kelapa muda, dikeruk panjang dan ditiriskan
Cara Membuat Cupcake Kukus Pandan:
  1. Kocok telur, emulsifier, gula pasir, dan garam sampai mengembang. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata.
  2. Masukkan santan instan, air daun suji, pewarna hijau, dan maragarin leleh. Aduk rata. Tambahkan kelapa muda. Aduk rata.
  3. Tuang ke dalam cetakan muffin pendek lebar yang dialas cup kertas.
  4. Kukus 12 menit di atas api sedang sampai matang.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Resep Kue BLUDERKue BLUDERResep Kue BLUDER - Bluder adalah roti bertekstur empuk dan berminyak. Minyak atau lemak ini berasal dari banyaknya kuning telur ya… Read More...
  • Resep Kue ALMOND PRETZELALMOND PRETZELResep Kue ALMOND PRETZEL - Roti yang satu ini tidak seperti roti yang bsanya kita nikmati. Almond pretzel adalah roti dengan t… Read More...
  • Resep Kue DOBLADITASDOBLADITASResep Kue DOBLADITAS - Dobladitas adalah kudapan sejenis roti yang berasal dari Chili-Amerika Selatan. Hidangan dengan bentuk yang… Read More...
  • Resep Kue CREPECREPEResep Kue CREPE - Biasanya kita membuat kue dadar atau crepe menggunakan tepung terigu. Tapi pernahkah Anda mencoba membuat crepe ini d… Read More...
  • Resep Kue PRETZELPRETZELResep Kue PRETZEL - Roti dengan bentuknya yang unik lebih mendekati bentuk simpul ini bernama pretzel. Walaupun teksturnya sedikit ke… Read More...

0 Response to "Resep Masakan Cupcake Kukus Pandan"

Post a Comment