RESEP REMPEYEK IKAN TERI DAN KACANG
Rempeyek atau sering disebut peyek merupakan camilan dengan khas rasa gurih dan renyah. Selain kacang-kacangan, ikan teri juga enak dan biasa digunakan sebagai bahan rempeyek. Berikut resep bikinnya, sajikan sebagai camilan atau pelengkap hidangan menu makan anda.
Bahan dan Bumbu :
- 1 ons kacang tanah cacah/ ikan teri kering
- 1 gelas tepung beras
- ½ cangkir santan
- minyak untuk menggoreng
- 1 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 1 potong kunyit
- garam secukupnya
- Cairkan tepung dengan santan, masukkan bumbu halus dan ikan teri atau kacang, aduk rata.
- Panaskan minyak, goreng sesendok demi sesendok hingga kering, angkat dan tiriskan.
0 Response to "RESEP REMPEYEK IKAN TERI DAN KACANG"
Post a Comment