Resep Masak Praktis Rawon Khas Jawa Timur

Resep masak praktis berikut adalah cara memasak Rawon khas Jawa Timur.

Bahan :

    . 300 gram daging sapi yang agak berlemak
    . 100 gram daun bawang, iris sedang
    . 2 lembar daun salam
    . 4 lembar daun jeruk purut
    . 1 batang serai, dimemarkan
    . 2 cm lengkuas, dimemarkan
    . garam dan merica secukupnya

Bumbu yang perlu dihaluskan

    . 4 butir bawang merah
    . 2 siung bawang putih
    . 4 butir kemiri
    . 3 buah kluwek, ambil isinya

Pelengkap

    . Bawang goreng
    . 3 butir Telur Asin, belah dua
    . Tauge pendek
    . Tempe goreng
    . Kerupuk udang
    . Sambal rawon

Cara Membuat

   1. Rebus daging sapi yang sudah dipotong kecil-kecil sampai mendidih.
   2. Panaskan sedikit minyak goreng, tumislah bumbu yang dihaluskan sampai harum bersama serai, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk. Angkat dan masukkan bumbu ke dalam rebusan daging
   3. Rebus kembali sampai daging sapi benar-benar matang dan empuk. Air ditambahkan sesuai selera.
   4. Bumbui dengan merica bubuk dan garam. Masukkan irisan daun bawang, aduk rata lalu angkat.
   5. Hidangkan dengan nasi dan pelengkap rawon yaitu taburan bawang goreng, telur asin, tempegoreng,
       kerupuk udang,taoge pendek       
   6. Rawon siap dihidangkan.

Untuk 3 porsi

Resep masak praktis yang lain :
>>Resep Masakan Mudah Bubur Ayam Istimewa

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • RendangIngredients:     2 lb of beef, 20 pieces of shallots, 10 pieces of garlic, 150 gram red chili pepper, 50 gram ginger, 10… Read More...
  • Resep Membuat Sate BaliResep membuat sate berikut adaah cara membuat Sate BaliBahan :250 g Daging has dalam sapi2 sdm minyak sayur1 sdt asam jawa, remas remas deng… Read More...
  • Resep Masakan Sate SerundengBahan :• 300 gram daging sapi has dalam, potong kotak• tusuk sateBumbu Halus :• 1 sendok makan gula merah• 1 sendok teh ketumbar• 1 sendok t… Read More...
  • Dendeng Gepuk Cabe RawitBahan :    * 500 g daging sapi bagian paha    * 1 liter air kelapa    * minyak untuk menggoreng… Read More...
  • Beef SatayIngredients:     300 gr beef, 5 shallots, 2 spoons of sweet soy sauce, 1 spoon of vegetable oil, 1 lime, salt and pepper… Read More...

0 Response to "Resep Masak Praktis Rawon Khas Jawa Timur"

Post a Comment